Cara Mengambil Nomor Dari Grup WA Secara Massal

Whatsapp merupakan salah satu aplikasi mesenger yang menjadi pilihan banyak orang. Dengan memiliki nomor dari berbagai grup tentu sangat menguntungkan apabila dapat dimanfaatkan dengan baik. Salah satunya untuk keperluan promosi baik produk, jasa, atau kegiatan lainnya. Mungkin pemanfaatan lebih lanjut akan dibahas dilain waktu, pada postingan kali ini akan dibahas terlebih dahulu bagaimana cara mengambil nomor dari grup whatsapp secara massal.

Mengambil Nomor dari Grup Whatsapp

1. Buka https://web.whatsapp.com/ pada browser di laptop anda, kemudian sambungkan whatsapp ke laptop.

2. Buka grup yang akan kita ambil nomornya > Klik kanan pada bagian nomor anggota grup > Pilih Inspect


3. Setelah muncul jendela inspect Klik 2x pada nomor yang ada untuk memblok otomatis (atau bisa juga diblok secara manual nomor yang ingin disimpan) > Salin nomor-nomor tersebut (Ctrl+C), selesai!

Merapihkan Rekapan Nomor Menggunakan Excel

1. Paste hasil inspect sebelumnya di Excel (Ctrl+V) > Buka Menu Data > Pilih Teks to Column untuk memisahkan nomor yang ada ke masing-masing sel


2. Pilih Delimited > Comma > Finish (opsi ini dipilih karena nomor yang ada sebelumnya dipisahkan oleh karakter koma)


Pada gambar selanjutnya sudah terlihat setiap nomor yang ada ditempatkan di sel yang berbeda, untuk mempermudah melakukan rekap bisa kita ubah sel-sel horizontal yang ada menjadi vertikal (opsional)

3. Blok semua sel yang ada (klik sel paling kiri > Ctrl + Shift + →) > Salin (Ctrl+C)


4. Buat file atau sheet baru kemudian klik kanan > Paste Transpose (Alt > H > V > T)


5. Untuk mengubah otomatis menjadi format nomor pada umumnya (62xx..) gunakan fitur Replace (Ctrl+H), pada kolom Find what ketikkan karakter yang ingin dihilangkan mulai dari '+', '-', dan ' ' kosongkan kolom Replace with > Klik Replace All


6. Selesai! 🙂

Untuk menyimpan nomor yang telah direkap silahkan baca postingan Cara Save Nomor WA Massal Dari File Excel ke Ponsel

Random :))

2 comments

  1. terima kasih banyak, semoa berkah
    1. yuhuu 🙌🏻
© Newbie Master. All rights reserved.